Pengertian Kopi Single Origin yang Harus Kamu Ketahui

Salah satu istilah penting yang sering muncul di era kopi gelombang ketiga ini adalah single origin. Sebenarnya, apa sih pengertian dari kopi single origin itu? Secara sederhana single origin adalah asal mula, tempat pertama kali kopi tersebut berasal. Biasanya single origin berdasarkan pada satu wilayah atau daerah spesifik yang tidak boleh dibuat sembarangan. Sedangkan menurut wikipedia, kopi single origin adalah kopi yang ditanam di satu asal geografis yang sama. Umumnya berasal dari perkebunan kopi yang sama atau bisa juga biji kopi spesifik yang dikumpulkan dari satu daerah atau negara. Kemudian kopi tersebut diberi nama sesuai dengan asal kopi tersebut, seperti contohnya kopi Gayo, Sidikalang, kopi Papua, dan sebagainya.

Asal mula pemberian nama single origin adalah untuk memudahkan orang-orang mengingat nama dan rasa dari kopi yang sudah diminumnya. Sekarang kita tidak hanya menyebutnya kopi arabika, robusta atau liberika saja. Kita bisa menyebutnya kopi arabika gayo, kopi arabika papua, kopi robusta sidikalang, dan sebagainya. Karena belum ada aturan atau badan yang memberlakukan pelabelan kopi, maka kopi single origin bisa saja berupa:

  • Kopi yang sepenuhnya berasal dari satu perkebunan kopi.
  • Kopi dari beberapa perkebunan kopi namun masih di suatu daerah yang lebih umum.
  • Kopi dari beberapa perkebunan kopi di negara yang sama.

Selain kopi single origin, ada juga istilah kopi blend. Dari namanya saja kita sudah bisa menebak kalau kopi ini merupakan kopi yang di blend (campur) dengan beberapa jenis kopi yang ada. Yap, kopi blend adalah kopi yang mengkombinasikan biji kopi dari berbagai area yang berbeda untuk mendapatkan citarasa yang kita inginkan.

Jadi kopi mana yang lebih enak? Kopi single origin atau kopi blend?

Jawabannya tergantung dari diri kamu sendiri. Misalnya kamu tidak suka kopi yang karakternya terlalu asam atau terlalu pahit, maka kamu bisa mengkombinasikan dua kopi yang berkarakter asam dan pahit tadi menjadi kopi blend.

Apapun pilihan kamu, jangan lupa beli kopinya di Kopitem.com ya sahabat.

Selamat menyeduh kopi favorit kamu sahabat.
Salam kopi.

Coffee should be black as hell, strong as death and sweet as love.
Turkish Proverb

Silakan share jika kamu rasa bermanfaat!

One comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *