Bagi kalian yang suka ngopi di kedai kopi atau café, pasti tak asing lagi mendengar kedai kopi yang bernama Starbucks. Tempat ini menjadi salah satu tempat ngopi yang hits di kalangan anak muda maupun orang tua. Starbucks juga sering menjadi tempat orang-orang melakukan aktivitas pekerjaan atau melakukkan meeting sambil menikmati kopi yang di sajikan, juga menjadi tempat bagi anak-anak muda yang suka nongkrong sambil menikmati kopi yang di sajikan. Mengopi di Starbucks kini sudah menjadi kebiasaan orang-orang saat ini, karena Starbucks hadir hampir di setiap wilayah yang ada di Indonesia. Jika kalian baru pertama kali berkunjung untuk mengopi di Starbucks, pertama kalian akan di suguhkan dengan suasana tempat yang begitu nyaman. Apalagi dengan varian kopi yang di sajikan, kopi Starbucks memiliki varian menu kopi yang sangat di sukai orang-orang. Rasa dan kualitas kopi yang dimiliki Starbucks memang sangat berbeda dari kebanyakan kedai kopi lainnya, terutama dari segi penyajian kopi itu sendiri.
Sebagai kedai kopi international, Starbucks masih tetap konsisten menggunakan gelas plastik untuk minuman dingin dan gelas karton untuk minuman panas dalam penyajiannya. Untuk kalian yang baru pertama kali membeli kopi di Starbucks, pasti kalian akan terkejut dengan penyajian minuman kopi yang di sajikan. Selain dari harga kopi yang terbilang berbeda dari harga kedai kopi lainnya, kalian juga akan di sajikan dengan ukuran gelas kopi yang tidak biasa. Starbucks mempunyai standar sendiri dalam penyajian kopinya, di sana pembeli bebas untuk memilih ukuran gelas kopi yang diinginkan. Dari mulai ukuran gelas yang kecil hingga yang paling besar. Mari kita coba untuk melihat berbagai jenis ukuran gelas yang ada di Starbucks.
Short (80oz/236 ml)
Ini adalah ukuran gelas yang paling kecil di Starbucks. Gelas short ini mempunyai ukuran 80 oz atau 236ml. Gelas berukuran short ini sangat jarang atau cukup sulit kita temukan di beberapa Starbucks yang ada di Indonesia. Jika kalian membeli minuman di Starbucks Indonesia, pasti kalian tidak akan menemukan ukuran ini pada papan list menu. Untuk ukuran gelas ini belum tersedia di Starbucks Indonesia. Biasanya ukuran gelas ini ada jika Starbucks meluncurkan varian minuman baru dan biasanya akan di gunakan sebagai tester minuman dalam gelas yang berukuran kecil ini saja.
Tall (12oz/354ml)
Untuk ukuran gelass ini sudah pasti akan kita lihat di papan list menu di Starbucks. Jika kalian memesan minuman dengan gelas “ Tall “ harga yang kalian dapatkan akan lebih murah dibandingkan ukuran gelas lainnya. Pada dasarnya minuman yang disajikan dalam gelas ini mungkin tidak terlalu banyak karena hanya berukuran 12 0z atau 354 ml, mungkin gelas ini sangat cocok untuk kalian yang ingin menikmati kopi yang sedikit atau hanya ingin bersantai menikmati kopi di Starbucks untuk sebentar saja. Yang perlu kalian ketahui, kopi yang disajikan menggunakan gelas ini hanya di peruntukan untuk sedikit (single shot) espresso saja. Jika kalian ingin espresso yang lebih banyak, kalian harus menambah biaya ekstra saat memesan.
Grande (16oz/473ml)
Gelas grande merupakan gelas ukuran sedang yang ada di Strabucks. Ukuran gelas ini sangat cocok buat kalian yang memesan minuman yang tidak sedikit tapi juga tidak berlebihan. Ukuran gelas ini biasanya paling banyak dipesan oleh orang-orang yang minum kopi di Starbucks. Gelas ini selain digunakan untuk minuman kopi juga di pakai untuk minuman non-kopi lainnya yang tersedia di Starbucks. Pada gelas grande kalian akan mendapatkan espresso dengan takaran double shot. Kalian juga bisa memilih untuk mengurangi takaran espresso atau menambahkannya dengan biaya ekstra.
Venti (20oz/591ml sampai 24oz/709ml)
Pada ukuran gelas ini di sediakan dua jenis gelas, yang pertama gelas karton untuk minuman panas dan yang kedua gelas plastik khusus untuk minuman dingin. Gelas ini termasuk gelas yang lebih besar dari sebelumnya. Kalian akan merasa puas jika memesan ukuran gelas venti ini. Biasanya banyak orang yang memesan ukuran gelas ini, jika ingin nongkrong di Starbucks untuk waktu yang lama. Jika kalian memesan minuman kopi menggunakan gelas venti ini, biasanya kalian akan mendapatkan takaran espresso triple shot untuk beberapa varian minuman yang di sediakan.
Trenta (31oz / 916ml)
Gelas yang satu ini merupakan gelas paling terbesar yang di miliki oleh Starbucks. Akan tetapi gelas trenta ini tidak tersedia di setiap Negara. Bahkan di Indonesia saja kalian tidak akan menemukan gelas yang berukuran 31oz atau 916 ml ini.
Kalian pasti akan nongkrong selama berjam-jam di Starbucks apabila memesan minuman dengan ukuran gelas trenta dan tidak perlu untuk memesan minuman lagi.